Menu Close

Blog

Hadiah terbaik untuk ulang tahun pertama The Conversation Indonesia

Screen Shot pengumuman peluncuran The Conversation Indonesia 6 September 2017. The Conversation

Pada 6 September tahun lalu, kami meluncurkan The Conversation Indonesia dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Dalam kurun waktu satu tahun ini, tim The Conversation Indonesia tak dapat dipungkiri menjadi lebih pintar.

The Conversation adalah media kolaboratif antara jurnalis dan akademisi. Para editor The Conversation bekerja bersama akademisi untuk menerjemahkan hasil penelitian dan pengetahuan mereka ke dalam bahasa yang mudah dipahami orang awam demi meningkatkan kualitas perdebatan publik.

Dalam satu tahun ini, dengan menyunting artikel para akademisi kami telah terpapar pengetahuan dari berbagai disiplin dan kepakaran.

Kami telah menerbitkan tulisan-tulisan yang mengingatkan kita akan pesona dan kekuatan alam serta berbagai bahaya yang mengancamnya–seperti kisah mengenai kadal raksasa di Borneo, wilayah Indonesia yang kaya biodiversitas Wallacea, penemuan spesies terbaru orangutan dan kerentanan mereka terhadap kepunahan, dan penjelasan mengapa gunung api meletus.

Kami juga menerbitkan tulisan yang mengulik isu sosial budaya Indonesia dari sisi linguistik, seperti mengapa istilah “pelakor” itu seksis dan mengapa sebagian masyarakat Indonesia senang berbahasa campur atau gado-gado.

Kami mengajak peneliti sains menjelaskan permasalahan yang relevan bagi masyarakat secara luas. Contohnya, di tengah polarisasi dan intoleransi yang meningkat, kami menyajikan tulisan yang menjelaskan mengapa kemajemukan bangsa penting (itu karena kemajemukan ada dalam genetika orang Indonesia, secara harafiah).

Di isu politik, kebijakan dan ekonomi, kami telah menyajikan berbagai isu dari pembacaan strategi komunikasi para pemimpin menjelang pemilihan umum, kebijakan pengembangan pendidikan Indonesia, hingga penjelasan sederhana mengenai kondisi ketimpangan Indonesia.

Selama satu tahun, pembaca The Conversation Indonesia mencapai rata-rata 120.000 per bulan. Kami berharap para pembaca kami juga mendapatkan manfaat dari pengetahuan para penulis dan bahwa jurnalisme berbasis bukti dapat meningkatkan kualitas perdebatan publik.

Tak hanya itu, kami berharap adanya The Conversation Indonesia dapat meningkatkan dampak penelitian dalam masyarakat.

Dan sejauh ini, para penulis The Conversation Indonesia mengatakan setelah menulis di platform kami, mereka dihubungi media untuk menjelaskan lebih jauh mengenai isu yang mereka tulis, mereka dimintai pendapat oleh pembuat kebijakan, dan diajak berkolaborasi oleh peneliti lain.

Untuk mempelajari lebih dalam mengenai dampak The Conversation Indonesia, kami mengundang Anda mengisi Survei Khalayak The Conversation Indonesia 2018. Ini hanya membutuhkan waktu 10 hingga 15 menit dan akan sangat membantu kami dalam mengetahui apa yang bisa kami perbaiki dari perjalanan satu tahun ini. Mengisi survei ini adalah hadiah terbaik untuk ulang tahun pertama kami.

Dalam kesempatan ini juga kami mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya pada para mitra kami: Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia yang telah memberikan ruang bagi kami berkarya; universitas-universitas yang telah mendukung ide pembentukan The Conversation Indonesia–Universitas Hasanuddin, Universitas Indonesia, Universitas Pattimura, Institut Pertanian Bogor, Institut Teknologi Bandung, dan Universitas Gadjah Mada; radio KBR yang berkolaborasi menciptakan podcast Sains Sekitar Kita dan menyiarkannya ke seluruh Indonesia; kepada firma hukum Soemadipradja & Taher yang memberikan konsultasi hukum pro-bono pada media nirlaba ini; kepada Neliti yang telah menyediakan repository hasil penelitian di Indonesia; kepada Open Society Foundation Independent Journalism Program yang menyediakan dana hibah untuk proyek percontohan The Conversation Indonesia; dan kepada jaringan global The Conversation di Australia, Afrika, Prancis, Amerika Serikat, Inggris, Kanada, yang telah mendukung peluncuran edisi Indonesia. Kami juga menyambut edisi terbaru The Conversation Spanyol yang terbit Juni tahun ini menjadi mitra dalam perjalanan menciptakan inovasi dalam jurnalisme.

Satu tahun ini penuh pelajaran dan kesenangan. Kami mohon doa agar kami dapat terus tumbuh dan menyebarkan lebih banyak riset dan pengetahuan ke forum publik.

Want to write?

Write an article and join a growing community of more than 182,100 academics and researchers from 4,941 institutions.

Register now