Menu Close
Jantung sehat
Jantung sehat adalah impian semua orang. Ali Hajiluyi/Unsplash, FAL

Ilmuwan bagikan 5 cara untuk tingkatkan kesehatan jantung

Penyakit jantung adalah penyebab utama kematian di Australia – dan juga di seluruh dunia, termasuk di Amerika Serikat, di mana dua dari sepuluh orang yang meninggal karena penyakit jantung berusia di bawah 65.

Penyakit jantung sangat dapat dicegah, jadi tidak pernah terlalu dini untuk tahu apa yang dapat Anda lakukan untuk meningkatkan kesehatan jantung Anda. Berikut adalah lima cara meningkatkan kesehatan jantung berbasis riset.

1. Lakukan pemeriksaan kesehatan jantung

Ketika seseorang meninggal tiba-tiba dan tidak terduga karena penyakit jantung, orang akan sering mengatakan “tetapi mereka berolahraga secara teratur, tidak merokok, dan makan dengan baik”.

Tetapi beberapa faktor risiko utama penyakit jantung – termasuk tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi – adalah hal-hal yang perlu Anda periksakan ke dokter.

Jika Anda berusia 45 tahun atau lebih dan belum memiliki penyakit jantung, panduan dari dokter Australia merekomendasikan pemeriksaan kesehatan jantung.

Pemeriksaan kesehatan jantung memberikan informasi tentang faktor risiko Anda dan memperkirakan seberapa besar kemungkinan Anda terkena penyakit jantung dalam lima tahun ke depan.

Doctor listens to man's chest with stethoscope.
Obat-obatan dapat mengurangi risiko penyakit jantung bagi sebagian orang. Shutterstock

Dokter umum Anda dapat menggunakan informasi ini untuk mengidentifikasi apakah Anda perlu melakukan perubahan gaya hidup, dan apakah Anda akan mendapat manfaat dari pengobatan pencegahan untuk menurunkan tekanan darah dan kolesterol Anda.

Obat yang menurunkan Tekanan darah - dan kolesterol akan menurunkan risiko penyakit jantung sekitar 25%. Jadi, jika dokter merekomendasikannya, maka gunakanlah secara jangka panjang sebagai cara yang efektif untuk mengurangi risiko Anda.

Namun, sebuah studi menggunakan data dari 2012 menemukan sekitar 76% orang Australia berusia 45 hingga 74 tahun yang berisiko tinggi terkena serangan jantung atau stroke pertama kali tidak menghiraukan rekomendasi yang bisa menyelamatkan jiwa ini.

Diabetes adalah penyebab penyakit jantung yang juga penting. Dokter umum Anda akan dapat memandu Anda tentang apakah Anda memerlukan pemeriksaan diabetes atau tidak.

Jika Anda menderita diabetes, dokter umum Anda akan membantu memastikan bahwa penyakit Anda bisa dikelola dengan baik, untuk mengurangi risiko penyakit jantung.

2. Stop Merokok

Meskipun Australia memiliki tingkat merokok yang rendah di dunia, sekitar 1% orang Australia masih merokok setiap hari.

Merokok merusak pembuluh darah dan menyebabkan penyakit jantung.

Orang yang perokok saat ini sekitar dua kali lebih mungkin mengalami serangan jantung atau stroke daripada orang yang tidak pernah merokok.

Sebuah studi terkenal di Australia menunjukkan orang yang merokok meninggal sekitar sepuluh tahun lebih awal daripada orang yang tidak pernah merokok, dan hingga dua pertiga dari perokok meninggal karena kebiasaan mereka.

Tetapi berhenti merokok dapat mengurangi risiko ini. Berhenti pada usia berapa pun ternyata bermanfaat – semakin dini semakin baik. Dalam jangka panjang, mereka yang berhenti sebelum usia 45 tahun memiliki harapan hidup yang serupa seperti orang yang tidak pernah merokok.

3.Tingkatkan nutrisi anda

Di Australia, pola makan yang buruk, kelebihan berat badan dan obesitas adalah penyebab utama penyakit jantung.

Namun, banyak diet populer yang tidak didukung oleh sains.

Pola makan yang sehat penting untuk kesehatan jantung. Bagi kebanyakan orang, perubahan kecil pada diet Anda, seperti meningkatkan asupan buah, sayuran, dan biji-bijian serta mengurangi asupan garam, dapat memberikan manfaat yang besar.

Untuk saran tentang alternatif yang lebih sehat saat Anda berbelanja bahan makanan, anda bisa coba coba aplikasi FoodSwitch dari The George Institute.

4. Kurangi konsumsi garam anda

Rata-rata, orang Australia mengonsumsi hampir dua kali lipat yang direkomendasikan Organisasi Kesehatan Dunia untuk mengonsumsi maksimum 5 gram garam per hari.

Uji coba acak pengurangan garam menunjukkan efek yang jelas pada penurunan tekanan darah, yang merupakan kontributor utama penyakit jantung.

Untuk mengurangi asupan garam, Anda dapat mencoba mengurangi jumlah makanan olahan yang Anda makan dan mengurangi jumlah garam yang Anda tambahkan ke makanan Anda.

Pengganti garam, meskipun tidak tersedia secara luas di rak supermarket, dapat juga berperan. Garam terdiri dari natrium klorida; pengganti garam melibatkan penggantian sebagian natrium klorida dengan kalium klorida yang berguna untuk menurunkan tekanan darah.

Older woman sitting in a chair puts a hand to her chest.
Mengurangi asupan garam juga akan mengurangi risiko penyakit jantung. Shutterstock

5. Bergerak dan Berolahraga

Aktivitas fisik, selain baik untuk lingkar pinggang, membantu meningkatkan fungsi jantung. Penelitian telah menghubungkan olahraga teratur dengan risiko lebih rendah terhadap serangan jantung.

Australia merekomendasikan orang dewasa mendapatkan setidaknya 30 menit latihan dengan intensitas sedang hampir setiap hari, tetapi latihan dalam jumlah yang lebih kecil juga bermanfaat.

Setiap jenis gerakan itu bagus, jadi jika Anda baru memulai, pilih aktivitas yang Anda sukai dan mulailah bergerak.

Arina Apsarini Putri Asrofi dari Binus University menerjemahkan dari bahasa Inggris.

This article was originally published in English

Want to write?

Write an article and join a growing community of more than 181,000 academics and researchers from 4,921 institutions.

Register now