Menu Close
Bahkan Thanos memiliki rencana pensiun… Marvel Studios

Avengers: Endgame manfaatkan fisika kuantum berlebihan dan potensial pecahkan Paradoks Kakek

Pada akhir kisah dari film Avengers: Infinity War, separuh populasi (termasuk para pahlawan dan penjahat) di alam semesta hilang dalam satu jentikan jari Thanos (Josh Brolin).

Lantas bagaimana Avengers: Endgame (yang tayang di bioskop Indonesia mulai akhir April lalu) mencoba membawa mereka kembali?

Ya, dengan hal yang telah banyak digunakan dan diuji pada plot film: perjalanan waktu. Ditambah dengan banyak jargon saintifik yang dimasukkan, termasuk mekanika kuantum, proposisi Deutsch, eigenvalues, dan inverted Möbius strips (pita Möbius terbalik).

Tapi jangan berpikir bahwa semua yang Anda dengar selama film itu pertama muncul dalam pikiran beberapa penulis skenario gila. Banyak konsep perjalanan waktu dalam Endgame terhubung, setidaknya dalam namanya, dengan teori ilmiah baru-baru ini, simulasi dan spekulasi.

Marvel Studios’ Avengers: Endgame – official trailer.

Mari membahas penjelasan ilmiah dari perjalanan waktu kuantum dan mendiskusikan apakah eigenvalues benar-benar dapat menyelamatkan dunia, tapi perlu diperhatikan: ada berapa spoiler.

Perjalanan waktu 101

Premis utama pada film ini adalah bahwa satu-satunya hal yang dapat membalikkan kematian setengah populasi semesta adalah hal-hal yang pada mulanya menyebabkan kematian tersebut: Infinity Stones yang kuat.

Masalahnya adalah, Thanos menghancurkan batu-batu tersebut pada masa sekarang, sehingga batu-batu itu hanya ada pada masa lalu. Untuk mengambilnya, Avengers yang tersisa perlu melakukan perjalanan yang rumit ke masa lalu untuk mengunjungi beberapa lokasi.

Apakah perjalanan waktu sebenarnya mungkin? Kita sudah tahu sejak Albert Einstein mengajukan Teori Relativitas Khusus lebih dari 100 tahun yang lalu bahwa perjalanan ke depan dalam waktu itu relatif mudah.

Yang perlu Anda lakukan hanya bergerak mendekati kecepatan cahaya dan Anda secara teoretis dapat melakukan perjalanan jutaan atau bahkan miliaran tahun ke masa depan dalam masa hidup Anda.

Tapi bisakah Anda kembali lagi? Ini tampaknya jauh lebih sulit. Berikut adalah beberapa tantangan dan kemungkinan solusinya.

Paradoks kakek (grandfather paradox)

Perjalanan waktu ke belakang dapat menyebabkan inkonsistensi logis pada realitas, seperti misalnya paradoks yang telah banyak dikenal: paradoks kakek.

Tidak menghargai orang yang lebih tua dari Anda bukanlah hal yang baik. iimages / 123rf.com / Michael Milford.

Jika Anda kembali ke masa lalu dan membunuh kakek Anda ketika ia masih muda, maka Anda tidak akan pernah bisa dilahirkan. Akan tetapi jika Anda tidak dilahirkan, lalu bagaimana Anda kembali dan membunuhnya?

Para ilmuwan memiliki beberapa teori tentang loop (lingkaran) waktu ini (fisikawan menyebutnya (closed timelike curves) . Beberapa teori menyatakan bahwa hal seperti itu mustahil secara fisika dan oleh karena itu, perjalanan kembali ke masa tidak akan pernah terjadi.

Namun kita tahu, juga berkat Einstein, bahwa lubang hitam yang berputar dapat memutar ruang dan waktu, yang merupakan salah satu alasan mengapa lubang hitam lebih terang daripada yang lainnya melalui gambar lubang hitam yang pertama kali diambil .

Perjalanan waktu di Endgame

Dalam film ini, para karakter pertama-tama mengolok-olok banyak film perjalanan waktu lain seperti Back to the Future dan seri-seri Terminator yang memungkinkan perubahan masa lalu dan masa depan Anda.

Sebagai gantinya, Endgame menggunakan gagasan realitas alternatif, yakni setiap perubahan pada masa lalu menyebabkan alam semesta yang sama sekali baru diciptakan, yang disebut pemisahan atau percabangan dari berbagai waktu. Dalam fisika, ide ini disebut Teori Banyak Dunia.

Perubahan pada masa lalu menyebabkan banyak garis waktu menurut salah satu teori perjalanan waktu. lilu330 / 123rf.com / Michael Milford.

Untuk menghindari masalah ini, Avengers berencana meminjam Infinity Stones dari garis waktu yang lalu untuk digunakan pada masa sekarang, namun mengembalikannya pada saat bersamaan ketika mereka telah selesai menggunakannya. Namun apakah ini akan berhasil?

Memasuki mekanika kuantum

Mekanika kuantum banyak disebutkan dalam film ini dan sebenarnya ada banyak teori yang muncul tentang perjalanan waktu kuantum, termasuk beberapa yang berpotensi memecahkan paradoks kakek.

Dalam mekanika kuantum, partikel atom lebih mirip gelombang probabilitas tidak jelas. Misalnya, Anda tidak akan pernah tahu di mana tepatnya partikel berada dan ke arah mana partikel itu bergerak. Anda hanya tahu kemungkinan partikel tersebut berada di tempat tertentu.

Seorang fisikawan Inggris bernama David Deutsch, yang disebutkan dalam film itu, menggabungkan gagasan ini dengan Teori Banyak Dunia, dan menunjukkan bahwa paradoks kakek bisa hilang jika Anda mengekspresikan semuanya secara probabilistik.

Seperti partikel, orang yang kembali ke masa lalu hanya memiliki kemungkinan tertentu untuk membunuh kakek mereka, memutus lingkaran sebab akibat. Hal ini telah berhasil disimulasikan.

Hal ini mungkin terdengar aneh. Dan beberapa jargon yang digunakan dalam film mungkin tampak terlalu melebih-lebihkan, tapi sesungguhnya sains kuantum bahkan lebih aneh daripada yang bisa dibayangkan oleh pembuat film. Para ilmuwan pun kesulitan memahami implikasi dari teori kuantum.

Terminologi untuk efek

Adegan-adegan berkaitan dengan teori perjalanan waktu dipenuhi dengan jargon teknis, beberapa agak melenceng, beberapa digambarkan dengan tepat.

Berikut adalah beberapa istilah yang dapat kita dengar di film tentang perjalanan waktu:

Eigenvalues: Dalam membahas pendekatan mereka terhadap perjalanan waktu, karakter Tony Stark dan Bruce Banner menyebut Eigenvalues. Ini kemungkinan besar merupakan contoh pembicaraan matematika dalam film hanya untuk sensasi, karena sebenarnya Eigenvalues adalah konsep tingkat-rendah (dasar) dalam aljabar linier.

Putusan: Sebuah ocehan matematika belaka

Planck Scale/Skala Planck: Skala Planck berbicara tentang hal-hal yang sangat kecil. Panjang, waktu, dan massa Planck adalah satuan dasar yang digunakan dalam fisika. Panjang Planck adalah 1,616 × 10−35m. Itu angka yang sangat kecil.

Hal ini menggambarkan jarak yang ditempuh cahaya dalam satu unit waktu Planck-yang juga merupakan jumlah waktu yang sangat kecil. Mengingat film ini tentang perjalanan waktu berbasis mekanika kuantum, berbicara tentang skala Planck sepertinya tidak terlalu jauh dari topik.

Putusan: Planck ada maksudnya.

Pita Möbius terbalik

Strip Möbius. Wikimedia / David Benbennick, CC BY-SA

Jargon perjalanan-waktu juga membahas pita Möbius terbalik. Pita Möbius normal memiliki hanya satu sisi permukaan. Anda dapat membuatnya dengan mudah dengan mengambil selembar kertas, memuntirnya sekali, dan kemudian menyatukannya.

Meskipun sebuah pita Möbius memiliki serangkaian sifat matematika yang menarik, kaitannya secara teknis dengan perjalanan waktu sangat lemah, melampaui beberapa upaya tingkat tinggi untuk menjelaskan paradoks kakek.

Putusan: Sedikit memuntir teori.

Putusan

Dari sudut pandang ilmiah, menarik bahwa ada film baru dengan plot yang sangat berdasarkan pada konsep perjalanan waktu, dan film ini tidak segan-segan untuk menyelami baik jargon maupun implikasi dari berbagai skenario perjalanan waktu.


Read more: Remember Blockbuster, Nirvana and pagers? The new Captain Marvel lives in the 1990s


Meski beberapa terminologi matematika jelas-jelas untuk menambah sensasi, plotnya cukup berusaha untuk mematuhi pemikiran tingkat tinggi saat ini tentang perjalanan waktu–ke suatu titik.

Perjalanan waktu adalah salah satu dari konsep-konsep ilmiah yang mengagumkan yang mungkin paling jauh dari implementasi oleh para ilmuwan. Dengan demikian, perannya dalam sebuah film tentang pahlawan super yang dapat terbang, menjadi subatomik, menghancurkan alam semesta, dan mengubah realitas mungkin sangat tepat.

Marvel Studios

Las Asimi Lumban Gaol menerjemahkan artikel ini dari bahasa Inggris.

This article was originally published in English

Want to write?

Write an article and join a growing community of more than 182,500 academics and researchers from 4,943 institutions.

Register now