Menu Close
Kate Winslet
Kate Winslet mempromosikan film ‘Avatar: The Way of Water’ di London pada bulan Desember 2022. Winslet menahan napas selama lebih dari tujuh menit selama syuting film tersebut. (Shutterstock)

Ilmu menahan napas: bagaimana Kate Winslet dapat bertahan di dalam air selama lebih dari 7 menit dalam Avatar 2?

Kate Winslet dilaporkan menahan napas selama tujuh menit dan 15 detik di lokasi syuting film Avatar: The Way of Water. Memang, beberapa adegan film ini direkam di dalam air.

Apa yang dilakukan Winslet adalah prestasi yang luar biasa; siapa pun (termasuk penyelam bebas profesional) akan setuju bahwa menahan nafas selama lebih dari tujuh menit sangatlah sulit. Sebagian besar penyelam bebas profesional harus berlatih selama bertahun-tahun untuk bisa mencapai angka tersebut–bahkan banyak yang tak bisa melakukannya. Winslet rupanya hanya berlatih selama beberapa minggu.

Meskipun Winslet sekarang memegang rekor menahan napas di lokasi syuting film, mari kita lihat dalam konteks yang lebih luas: rekor dunia untuk menahan napas, dengan menggunakan teknik yang kemungkinan besar sama dengan yang digunakan oleh sang aktor, saat ini adalah 24 menit dan 37 detik. Rekor ini dipegang oleh Budimir Šobat - seorang penyelam profesional penahan nafas yang pernah bekerja sama dengan saya.

Penahanan napas terlama yang tercatat

Saya dan peneliti lain telah melakukan tindakan fisiologis ekstensif pada para penyelam profesional ini untuk mengetahui bagaimana mereka dapat menahan napas begitu lama. Satu hal yang pasti: oksigen itu penting. Rekor Šobat, misalnya, dilakukan dengan menghirup 100% oksigen sebelum menahan napas. Perlu diingat bahwa rasio oksigen yang biasanya kita hirup di atmosfer adalah 21%.

Aktris Kate Winslet bereaksi setelah menahan napas selama lebih dari tujuh menit.

Rekor dunia untuk menahan napas tanpa bantuan oksigen adalah 11:35 menit* oleh Stéphane Mifsud. Untuk wanita adalah 9:02 menit, yang dipegang oleh Natalia Molchanova. Mereka adalah orang-orang yang telah berlatih selama bertahun-tahun, dan merupakan praktisi apnea profesional terbaik (apnea berarti henti napas untuk sementara).

Lalu, bagaimana Winslet melakukannya? Dan jika kita mencoba hal ini, mengapa kita (mungkin) tidak bisa mencapai waktu tujuh menit, bahkan setelah beberapa minggu berlatih? Kita harus melakukan apa yang mungkin dilakukan Winslet, yaitu menghirup oksigen 100% sebelum menahan napas. Winslet juga kemungkinan besar mengalami hiperventilasi (bernapas lebih cepat dan lebih dalam dari biasanya) dengan oksigen 100%.

Untuk memahami bagaimana hal ini dapat meningkatkan waktu menahan napas, diperlukan tinjauan singkat tentang kontrol pernapasan.

Apa yang terjadi ketika menahan napas

Sinyal yang paling penting untuk bernapas berasal dari kemoreseptor, kelompok sel khusus di otak dan leher. Kemoreseptor ini merespons tingkat karbon dioksida (CO2) dan, pada tingkat yang lebih rendah, tingkat oksigen (O2) dalam darah (ya, CO2 lebih penting dalam hal ini).

Ada juga sinyal dari batang otak itu sendiri (pengendali pusat) dan paru-paru (reseptor peregangan paru), tetapi umumnya kurang penting dalam kaitannya dengan topik yang sedang dibahas. Oleh karena itu, kecepatan dan kedalaman pernapasan terutama dikendalikan oleh kemoreseptor inilah yang mempertahankan tingkat optimal O2 dan CO2 darah.

Rekor dunia penyelam profesional penahan napas Budimir Šobat yang menahan napas selama 24 menit dan 37 detik di bawah air.

Selama menahan napas, tingkat CO2 darah meningkat, dan O2 menurun. Peningkatan awal dalam keinginan untuk bernapas–katakanlah 30 detik setelah menahan napas–terutama berasal dari peningkatan CO2. Pada ambang batas tertentu, kemoreseptor juga merespons penurunan O2 dan pada saat itu dorongan untuk bernapas meningkat secara dramatis.

Akhirnya, dorongan untuk bernapas semakin meningkat hingga diafragma (otot pernapasan utama) berkontraksi tanpa disengaja–disebut sebagai gerakan pernapasan tidak disengaja. Ini adalah titik saat penahan napas yang tidak terlatih biasanya akan berhenti dan mulai bernapas lagi (sekitar tiga menit jika termotivasi dan tanpa bantuan oksigen).

Oksigen sebelum bernapas

Namun demikian, dengan menghirup O2 terlebih dahulu, permulaan gerakan pernapasan yang tidak disengaja tertunda secara dramatis. Tidak ada lagi sinyal dari penginderaan O2. Dengan sekitar 15 menit menghirup O2 100% sebelumnya, penahanan napas dapat diperpanjang hingga hampir 20 menit dan oksigen darah masih lebih tinggi dari biasanya.

Namun, bahkan dengan 100% O2, CO2 (rangsangan utama untuk bernapas) meningkat selama menahan napas. Untungnya, bagi orang yang menggunakan bantuan oksigen, peningkatan O2 dalam darah menumpulkan respons kemoreseptor terhadap CO2. Efek gabungan dari respons O2 yang tidak ada, dan respons CO2 yang diredam, memungkinkan seseorang menahan napas lebih lama.

berlatih menahan napas
Seorang penyelam bebas sedang berlatih di perairan dangkal. (Shutterstock)

Trik lain adalah melakukan hiperventilasi sebelum menahan napas. Hal ini akan menurunkan kadar CO2 darah awal dan memperpanjang waktu sebelum CO2 naik di atas normal.

Penting untuk dicatat bahwa hiperventilasi sebelum menahan napas tanpa O2 100% sebelumnya berbahaya dalam penyelaman bebas karena meningkatkan risiko kehilangan kesadaran di perairan dangkal.

Kembali ke Winslet, kemungkinan besar pelatihnya memiliki pemahaman yang tajam tentang fisiologi pernapasan dan dia mendapat manfaat dari pengetahuan itu. Meskipun ketahanan napas Winslet yang mengesankan merupakan rekor di lokasi syuting, tetapi hal ini tidak memecahkan rekor di luar lokasi syuting–bahkan untuk orang yang tidak terlatih.

Bahkan pada 1959, para peneliti mendemonstrasikan pada tujuh sukarelawan yang tidak terlatih bahwa menghirup 100% O2 sebelum menahan nafas menghasilkan durasi menahan nafas maksimal enam hingga 14 menit. Jadi, menahan napas selama tujuh menit yang dilakukan Winslet hanya dengan latihan selama beberapa minggu sangat mungkin dilakukan.

*Asosiasi Internasional untuk Pengembangan Apnea (AIDA) adalah badan pengatur yang diakui untuk disiplin ilmu apnea, yang tidak mengakui apnea dengan 100$ pernapasan dengan bantuan oksigen. Branko Petrovic memegang rekor menahan napas tanpa bantuan oksigen selama 11:54 menit melalui Guinness World Records, tidak terakreditasi melalui AIDA.


Rahma Sekar Andini dari Universitas Negeri Malang menerjemahkan artikel ini dari bahasa Inggris

This article was originally published in English

Want to write?

Write an article and join a growing community of more than 182,600 academics and researchers from 4,945 institutions.

Register now